Home
Kembali
Kegiatan Focus Group Discussion dengan pemuka agama, tokoh masyarakat serta ormas keagamaan yang ada di DKI Jakarta

Kegiatan Focus Group Discussion dengan pemuka agama, tokoh masyarakat serta ormas keagamaan yang ada di DKI Jakarta


Kamis, 17 Maret 2022 - 10:29:08 WIB - Dibaca : 108 Pengunjung

Pada Kamis, 17 Maret 2022. Dalam rangka meningkatkan kerukunan umat beragama di DKI Jakarta, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi DKI Jakarta melaksanakan dialog dengan pemuka agama, tokoh masyarakat serta ormas keagamaan yang ada di DKI Jakarta dengan melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion. FGD tersebut membahas atau menyikapi isu ceramah dengan paham radikal di wilayah DKI Jakarta, serta dalam rangka mewujudkan DKI Jakarta sebagai Kota Moderasi dan Kota Toleransi. FGD dihadiri unsur pemerintah daerah, para pemuka agama, tokoh masyarakat, organisasi keagamaan, dan warga masyarakat, dengan pelaksanaan di Ruang Rapat Utama Kantor Badan Kesbangpol Provinsi DKI Jakarta. FGD dipimpin oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi DKI Jakarta didampingi Kepala Bidang Ketahanan Ekonomi Seni Budaya Agama dan Kemasyarakatan, Analis Kebijakan Ahli Muda selaku Subkoordinator urusan Kerukunan Umat Beragama dan Subkoordinator urusan Organisasi Masyarakat. 


Bagikan Melalui


Komentar Anda