Bertepatan di hari JAKARTA HAJATAN atau Hari Ulang Tahun Kota JAKARTA ke-495 tahun, Kepala Sub Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kasuban Kesbangpol) Jakarta Barat menggelar Rapat Koordinasi Bulanan bersama para anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) tingkat Kota dan para Ketua FKDM Kecamatan se-Jakarta Barat di Aula Kesbangpol gedung Walikota Jakarta Barat pada hari Rabu 22 Juni 2022
Hadir dalam acara tersebut 1. Tiur, Aini (staf Kesbangpol)
2. Joko Purnomo (Kepala Bidang Pencegahan BNN Provinsi DKI Jakarta)
para anggota FKDM Kota Administrasi dan para Ketua atau perwakilan FKDM Kecamatan se-Jakarta Barat
Moh. Matsani (Kasuban Kesbangpol Jakarta Barat) mengajak para anggota FKDM se-Jakarta Barat agar selalu berkoordinasi terkait perkembangan situasi kondisi wilayah Jakarta Barat dalam cegah dan waspada dini dengan ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan (ATHG) di masing-masing wilayah.
“Saya harap FKDM turut serta memeriahkan JAKARTA HAJATAN atau Hari Ulang Tahun Kota JAKARTA ke-495 tahun dan menyambut Hari Anti Narkoba Internasional, kami himbau kepada FKDM di masing-masing wilayahnya membuat dan pasang spanduk dengan foto para anggota FKDM masing-masing wilayah, ucapan JAKARTA HAJATAN KE-495 TAHUN Kota Kolaborasi, Akselerasi, Elevasi dan JAKARTA HAJATAN Menuju Kota BERSINAR (Bersih Narkoba)” ujar Kasuban Kesbangpol Jakarta Barat.
Sumber : kabarjkt
Komentar Anda